Wednesday, September 27, 2006

Batrei Baru Dari Dell

Asikkkkkkkkkkkkk dapet batre baru dari Dell !!
Itu kalimat yang pertama kali saya ucapkan ketika pihak Dell Indonesia menghubungi saya untuk melakukan konfirmasi bahwa klaim saya untuk mengikuti program tukar batrei dari Dell diterima.
Awalnya sih sebenarnya saya hanya coba-coba saja, ketika berkali-kali membaca berita tentang kejadian laptop Dell yang terbakar di detikinet. Lalu saya mencoba mencari tahu nomor telepon pihak Dell Indonesia melalui google. Lalu saya menelpon mereka, seingat saya waktu itu tanggal 16 Agustus 2006. Dan saya mencoba klaim tukar batrei tersebut, ternyata ada sedikit kerancuan mengenai serial nomor dari batrei nya, antara huruf 'o' dan angka '0', karena hampir sangat mirip. Lalu pihak Dell Indonesia mengatakan akan menghubungi saya minggu depan-nya, karena tanggal 17 Agustus 2006 itu akan ada libur panjang sampai hari senin nya. Ternyata mereka menelpon saya hari Jumat minggu berikutnya yaitu tanggal 25 Agustus 2006, dan klaim saya diterima. Dan saya disambungkan kepada Dell Malaysia yang berkedudukan di Pulau Penang, Malaysia. Orang asing rupanya yang berbicara diseberang sana dengan saya. Dengan sedikit kemampuan bahasa Inggris saya, walaupun agak terputus-putus sambungan teleponnya, akhirnya selesai juga pembicaraan kami yang intinya hanyalah permintaan informasi lengkap tentang saya dan sedikit info tentang laptop Dell Inspiron 600m milik saya.
Mereka menjanjikan 20 hari kerja setelah tanggal 25 Agustus 2006 tersebut untuk mengganti batrei laptop saya. Mereka akan kirim kurir, jadi sistem jemput bola. Saya sangat salut dengan ini, karena mereka paham bahwa mungkin sebagian besar dari pengguna produk mereka adalah orang yang bekerja di kantor.

Singkat kata, setelah hampir hari kerja ke 20 itu, saya masih belum menerima batrei pengganti atau pun setidaknya telepon dari pihak mereka.
Tanggal 18 September 2006 saya menerima email dengan subjek Dell Battery Recall Program. Dalam hati saya berpikir, "ini dia yang ditunggu-tunggu". Ternyata mereka mengabarkan ke saya bahwa mereka tidak bisa menghubungi no telepon yang saya kasih kepada mereka. Mereka salah dalam mencatat no telepon kantor saya dan no telepon handphone saya. Akhirnya pada hari itu juga mereka mengantarkan ke kantor saya dan saya menerima batrei baru dari Dell tanpa membayar sepeserpun.
Batrei baru tersebut rupanya Made in Korea, sedangkan batrei asli yang saya punya adalah Made in Japan. Tetapi, tidak mengapalah karena sampai saat ini saya tidak mengalami permasalahan dengan batrei baru ini, malah saya bersyukur karena dapat batrei baru yang kualitasnya masih bagus (batrei saya yang lama sudah hampir 2 tahun saya pakai, dan kualitasnya sudah agak menurun).
Terima kasih Dell !!

0 Komentar: